Kodim Lamongan Peduli Lingkungan

    Kodim Lamongan Peduli Lingkungan

    Lamongan, - Program Kamis bersinergi dan berenergi baru diwarnai dengan sejumlah aksi. Program yang diinisiasi oleh Dandim 0812/Lamongan Letkol Arm Ketut Wira Purbawan itu, kini digelar di Kelurahan Sidokumpul, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan.

     

    Di lokasi itu Dandim menggelar karya bakti di salah satu penampungan air, hingga penanaman pohon. Kegiatan itu, diikuti oleh pihak Forkopimcam setempat.

     

    Dijelaskan Dandim, kegiatan bertajuk TNI-AD bersama rakyat bersatu dengan alam untuk Indonesia hijau itu, merupakan bentuk kepedulian terhadap lingkungan.

     

    “Sebab. Kalau kita peduli dengan alam, maka alam juga akan peduli dengan kita, ” ujar Dandim. Kamis (18/07/2024).

     

    Tak hanya itu saja, Dandim berharap adanya kegiatan tersebut bisa menggugah motivasi masyarakat untuk lebih peduli dengan lingkungan.

     

    “Masyarakat juga harus berperan menjaga kebersihan alam dan lingkungan, ” tandasnya. (*)

    Riansyah

    Riansyah

    Artikel Sebelumnya

    TNI, Polri dan TKPSDA BBWS Bengawan Solo...

    Artikel Berikutnya

    Pgs Danramil Kalitengah Dukung Pelaksanaan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Panglima TNI Dampingi Menhan RI Perkuat Kerja Sama Pertahanan dengan RRT
    Danlanud Sultan Hasanuddin Terima Audiensi Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sulsel Bahas Kolaborasi Penurunan Stunting
    Babinsa Koramil Solokuro Dampingi Evakuasi ODGJ
    Primer Koperasi Kartika Oro Doro Enakoa Kodim 1710/Mimika Gelar Rapat Akhir Tahunan Tutup Buku 2024
    MA Kabulkan Peninjauan Kembali (PK) Apartemen Gardenia Bogor

    Ikuti Kami